Masuk

10 Kesalahan yang Biasa Dilakukan Trader

Adam Lienhard
Adam
Lienhard
10 Kesalahan yang Biasa Dilakukan Trader

Kesalahan membuat kita lebih baik dan mengembangkan pengalaman Anda. Pada artikel ini, para ahli Headway membagikan hal yang dapat Anda lakukan dengan kesalahan-kesalahan yang biasa yang dilakukan oleh semua trader – dan tentunya memperoleh profit yang lebih besar!

Mereka trading tanpa rencana

Trading tanpa rencana merupakan kesalahan yang biasa dilakukan oleh para trader, karena meningkatkan risiko dan menyebabkan kerugian yang lebih besar. Oleh karena itu, Anda harus membuat rencana trading yang solid dan memantaunya dengan berhati-hati untuk mencapai kesuksesan dalam trading. Anda juga harus memantau rencana dengan berhati-hati dan membuat perubahan yang diperlukan tergantung pada keadaan pasar.

Mereka trading dengan jumlah yang besar

Trader harus mengevaluasi ukuran transaksinya dengan hati-hati dan menghindari untuk meletakkan uanga dengan jumlah yang besar dalam risiko ketika memulai. Trading dengan jumlah yang besar dapat menyebabkan kerugian yang besar dan modal terpapar akan risiko.

Kami menyarankan bagi para trader baru untuk menentukan besarnya risiko yang dapat mereka tolerir dan menggunakannua sebagai acuan untuk ukuran transaksi mereka. Penting juga untuk menentukan perkiraan rasio profit/rugi untuk setiap transaksi.

Mereka mengambil risiko yang lebih besar dari yang bisa mereka dapatkan

Bagian utama dari strategi pengendalian risiko adalah menentukan jumlah modal yang ingin Anda paparkan pada risiko di setiap transaksi. Trader harian harus mengambil risiko kurang dari 1% dari modal mereka dalam satu transaksi. Ini berarti order Stop Loss akan menutup transaksi jika menyebabkan kerugian lebih dari 1% dari modal trading.

Hal ini berarti bahwa meskipun Anda rugi dalam beberapa transaksi secara berturut-turut, hanya sebagian kecil modal Anda yang akan hilang. Di waktu yang sama, jika Anda memperoleh profit lrbig dari 1% dalam setiap transaksi yang menguntungkan, kerugian Anda akan dipulihkan.

Mereka trading pada instrumen yang sama

Diversifikasikan segalanya. Trader harus membagi transaksi mereka dalam beberapa jenis aset keuntungan san tidak bergantung pada satu jenis saja.

Diversifikasi transaksi membantu untuk menyeimbangkan risiko dan pendapatan. Bergantung pada satu kelas meningkatkan risiko potensi kerugian, khususnya jika kelas ini terpapar pada fluktuasi pasar yang besar.

Mereka trading tanpa Stop Loss

Penting untuk selalu memiliki order Stop Loss untuk setiap transaksi yang Anda buat. Hal ini akan membantu mencegah kerugian yang lebih besar daripada yang dapat Anda tangani jika harga bergerak melawan Anda.

Mereka tidak menganalisis pasar

Para trader harus menganalisis pasat dengan berhati-hati dan menilai risiko sebelum membuat keputusan trading apapun. Analisis pasar merupakan bagian penting dalam menggapai kesuksesan dalam trading. Analisis ini perlu mempelajari keadaan pasar terkini, mengidentifikasi tren, dan mengevaluasi potensi peluang dan risiko.

Mereka mencoba memprediksi berita

Mencoba memprediksi peristiwa berita dapat berisiko dan menyebabkan hilangnya uang. Sebaiknya, kita harus memiliki strategi trading yang dipersiapkan dengan baik dan bergantung ada indikator-indikator teknis dan analisis pasar.

Mereka bergantung pada emosi

Bergantung pada emosi merupakan kesalahan yang biasa dilakukan para trader, karena dapat menyebabkan pengambilan keputusan yang salah dan kerugian besar. Oleh karena itu, Anda harus menjauhkan diri dari bergantung pada emosi dan membuat keputusan yang didasarkan pada analisis teknis dan fundamental. Dari menganalisis chart san indikator-indikator teknis, memahami metode analisis fundamental, dan mengevaluasi berita ekonomi dan politik yang memengaruhi pasar.

Mereka menahan posisi rugi

Sebagai seorang trader, penting halnya untuk menghindari penahanan posisi rugi untuk waktu yang lama. Ini merupakan kesalahan yang biasa dilakukan oleh pemula dan menyebabkan kewalahan pada modal Anda.

Terdapat beberapa alasan untuk ini. Pertama, tren dapat berlangsung lama, dan berharap akan terjadi perubahan arah dapat mengakibatkan kerugian besar. Selain itu, kerugian dapat merusak kesejahteraan psikologis Anda, membuatnya sulit untuk melanjutkan pada hal lain dan mengambil keputusan yang tepat.

Mereka tidak mengedukasi diri mereka sendiri

Edukasi merupakan elemen fundamental dari kesuksesan. Memperbarui pengetahuan dan keterampilan secara terus-menerus dapat membantu meningkatkan kinerja dalam trading. Jika Anda adalah pemula, Anda dapat belajar mengenai dasar-dasar trading di kursus gratis kami.

Kita harus selalu mendapatkan kabar terbaru mengenai perkembangan terkini, menganalisis data, instrumen keuangan, dan teknologi trading, serta belajar dari pengalaman kita dan orang lain.

Ikuti kami di media sosial (Telegram, Instagram, Facebook) untuk dapatkan kabar terbaru dari Headway dengan cepat.